Selasa, 05 Agustus 2008

Awet Muda Dengan Antioksidan

Sebenarnya radikal bebas dapat ditemukan secara alamiah dalam tubuh anda. Tubuh mengolah makanan dan membakar lemak untuk memproduksi energi. Proses produksi ini juga menghasilkan zat sisa yang disebut radikal bebas-alias molekul yang dapat merusak sel2 tubuh.
Terik sinar matahari,polusi udara,bahan-bahan kimia rumah tangga asapa rokok bisa meningkatkan kadar radikal bebas dalam tubuh, sehingga mempengaruhi kemampuan alami tubuh untuk menangani mereka. Kalau dibiarkan,kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas ini bisa menyebabkan penuaan dini, atau yang lebih berbahaya penyakit jantung dan kanker.Berikut 10 makanan yang tinggi antiokdidan untuk membasmi radikal bebas:

1.Buah Delima
Buah ini mengandung plyphenol seperti tannin dan anthocyannin yang berguna untuk menetralisir radikal bebas sebelum mereka membahayakan tubuh.





2.Blueberry
Jumlah antioksidan 3 kali lebih banyak daripada sebuah jeruk






3.Strawberry
Segenggam penuh strawberry memberikan kita vitamin C yang kita butuhkan dalam sehari untuk membentuk kembali collagen dan mencegah penuaan kulit.






4.Bayam dan kangkung

Sayuran berdaun hijau seperti mereka memang penuh dengan antioksidan,zat besi dan seng.



5.Cranberry
Polyphennol yang terdapat pada buah ini bisa memperbaiki tingkat kolesterol dan mencegah kanker dan penyakit jantung. Buah ini juga mencegah dan mengobati infeksi saluran kencing.





6.Teh Hijau
Antioksidan yang terdapat di teh hijau dapat membantu memerangi virus dan juga memerangi pertumbuhan sel-sel kanker.






7.Coklat Pekat
Alias dark chocolate, sangat kaya dengan antioksidan flavonoid atau flavanol yang melindungi sel2 tubuh kita.Flavanol ini membantu melindungi kita dari kerusakan akibat sinar matahari, arteri tersumbat dan penyakit jantung.





8.Anggur Merah
Anggur ini mengandung antioksidan Resveratol (berada dalam biji dan kulit buah anggur) yang mencegah elemen berbahaya yang dapat menyerang sel2 kesehatan pada tubuh.







9.Tomat
Buah yang kaya vitamin C, Vitamin A, dan Lycopene yang bisa mematikan radikal bebas yang berbahaya.






10.Pepaya
Antioksidan seperti karoten,vitamin C,flavonoid, folat,potasium, magnesium dan serat yang terkandung di dalamnya membuat buah pepaya sebagai buah yang mendukung kesehatan jantung dan melindungi kita dari kanker usus besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar